Trik WhatsApp Mengubah Huruf Chatting Tebal, Miring, Dicoret dan Monospace

Trik WhatsApp Mengubah Huruf Chatting Tebal, Miring, Dicoret dan Monospace


Siapa sih yang tidak tau aplikasi di android ini, saat ini sudah banyak sekali pengguna WhatsApp dari semua kalangan, pada tahun 2016 lalu WhatsApp telah memiliki fitur baru yang memungkinkan pengguna membuat tulisan tebal, miring, dicoret, dan monospace di dalam chatting, sayangnya masih banyak sebagian pengguna yang belum tau cara menggunakannya dikarenakan fitur atau opsi tersebut tidak disertakan pada editor teks melainkan menggunakan karakter Spesial.

Dari aplikasi WhatsApp ini banyak sekali fungsinya selain berkomunikasi dengan teman-teman atau yang punya pasangan, selain untuk berkomunikasi banyak juga kalangan yang memakainya untuk di manfaatkan berkomunikasi dengan rekan kerja saling sharing membuat grup dan masih banyak fungsi lainnya. 


Lalu seperti apa sih kode atau formatting penulisan pada saat chatting di WhatsApp?

Di bawah ini saya paparkan bagaimana cara membuat huruf tebal, miring, dicoret dan monospace di WhatsApp.

  • Cara Membuat Huruf Tebal di WhatsApp
Untuk membuat huruf tebal (Bold), gunakan tanda bintang (*) di antara tulisan yang ingin ditebalkan contoh *huruf tebal*. Sehingga hasilnya seperti berikut :
  • Cara Membuat Huruf Miring di WhatsApp
Untuk membuat huruf miring (Italic), gunakan tanda underscore ( _ ) di antara tulisan yang ingin dicetak miring contoh _huruf miring_ . Sehingga hasilnya seperti berikut :
  • Cara Membuat Huruf dicoret pada WhatsAPP
Untuk membuat huruf dicoret (Strikethrough), gunakan tanda tilde (~) di antara tulisan yang ingin dicoret. Sehingga hasilnya seperti berikut ini :
  • Cara Membuat Huruf Monospace di WhatsApp
Untuk membuat teks chatting monospace, kita bisa gunakan 3 buah tanda backtick (') di antara tulisan yang ingin di cetak monospace. Sehingga hasilnya seperti berikut :

Terima kasih, mungkin itu penjelasan yang saya buat tentang bagaimana cara mengubah huruf chatting tebal, miring, dicoret dan monospace di WhatsApp

Tentunya si do'i bakal menerima pesan persis seperti yang kita buat . Jika ada pertanyaan atau feedback silakan tulis di kolom komentar. Semoga bermanfaat😊