Cara Membuat dan Menghapus Label di Blogger

Cara Membuat dan Menghapus Label di Blogger


Cara Membuat Label di Blog
- Mengatur atau mengedit label di blog merupakan hal yang sangat penting dan sangat diperhatikan bagi blogger.

Karena hal ini sangat berkaitan dengan konten dan kenyaman pengunjung pada situs teman-teman terutama untuk mengkategorikan pilihan konten yang ingin dibaca oleh pengunjung. 

Pengunjung blog akan terasa nyaman ketika mengeksplorasi konten di blog sehingga mereka (pembaca) mudah mencari artikel yang ingin dicari.

Contoh sebuah kategori atau label yang dibuat pada situs ZalrizBlog ini, kamu bisa lihat kategori atau label pada navigasi di atas, contoh Android, Artikel, Driver, Game dan lain-lain

Nah kemudian seperti apa sih cara membuat label di blogspot untuk memudahkan pengunjung dalam mencari artikel tujuannya yang dicari? Yuk simak penjelasannya di bawah ini

Langkah Membuat Label Baru


  • Mengetikkan nama label di pilihan labels dis sidebar kanan ketika teman-teman mengedit atau membuat sebuah post



  • Kedua mengetikkan label baru sekaligus pada semua posting


Langkah Menghapus Label


  • Filter menyaring posting dengan label terpilih
  • Kemudian pilih label di pojok kanan atas di samping form pencarian
  • Setelah itu centang semua label pada post yang ingin dihapus
  • Klik icon di samping bacaan "publish/publikasikan"
  • Lalu akan keluar drop down label yang akan kita hapus, di gambar saya akan menghapus label "Matchday"
  • Kemudian klik matchday



  • Selesai, semoga bermanfaat.

Akhir Kata


Nah gimana sobat? Mudah bukan membuat label atau kategori di blogspot, dengan begitu pengunjung atau pembaca blog kamu dapat mudah dicari oleh pengunjung sesuai dengan kategori yang diinginkan, terima kasih semoga bermanfaat.