Jadwal Bus Primajasa Ciledug (Sindang Laut) - Cirebon - Bekasi

Jadwal Bus Primajasa Ciledug (Sindang Laut) - Cirebon - Bekasi

Keberadaan PO Bus Primajasa di kawasan Ciayumajakuning terus eksis dan memanjakan para penggunanya. Setelah sebelumnya meluncurkan line atau rute Kuningan-Cirebon-Bekasi, Kuningan-Cirebon-Lebak Bulus dan Cikijing-Majalengka-Bekasi. 

Sekarang PO Bus Primajasa kembali meluncurkan line atau rute yang akan semakin memanjakan penumpang di wilayah Cirebon.


Untuk rute yang sudah secara resmi diperkenalkan pada tanggal 7 November 2019 tersebut, Memperkenalkan rute Bus Primajasa Ciledug (Sindang Laut) - Cirebon - Bekasi maupun sebaliknya. 

Bus Primajasa dengan rute tersebut, nantinya akan melewati beberapa wilayah. Diantaranya adalah Ciledug (Sindang Laut) - Terminal Harjamukti - Tol Plumbon - Tol Cikopo - Bekasi.

Kehadiran PO Primajasa memberikan warna baru bagi pelayanan angkutan bus di daerah Cirebon serta menjadi wake up calls bagi pemain lama di rute tersebut yang sudah mendominasi. 


Meskipun pada awalnya sulit, secara bertahap PO Primajasa berhasil mengajak penumpang pemain lama untuk beralih berkat dua pelayanan utamanya, yaitu perjalanan yang terjadwal dan tarif yang pasti. 

Banyaknya warga Cirebon yang bekerja di daerah Bekasi seringkali menimbulkan aspirasi dari para penumpang yang ingin mencoba Bus keluaran dari Primajasa ini yang begitu memanjakan penumpangnya


Sedangkan berikut adalah informasi tarif antar kawasan untuk rute bus primajasa Bekasi-Cirebon-Ciledug maupun sebaliknya :

  • Bekasi - Ciledug : Rp. 70.000,-
  • Bekasi - Cikopo : Rp. 22.000,-
  • Bekasi - Sumber Jaya / Cirebon : Rp. 65.000,-
  • Cikopo - Sumber Jaya / Cirebon : Rp. 45.000,-
  • Cikopo - Ciledug (Sindang Laut) : Rp. 52.000,-
  • Sumber Jaya / Cirebon – Ciledug : Rp. 10.000,-


Bus yang digunakan untuk melayani rute tersebut ialah bus dengan seat 2-3 AC Ekonomi. Dengan hal tersebut selain harganya yang ekonomis, para penumpang yang menggunakan bus primajasa juga akan merasa nyaman. 

Nyaman dengan harga yang terjangkau, pemberangkatan yang tepat waktu dan tentunya aman diperjalanan. Untuk jadwal keberangkatan dari Bekasi ataupun Ciledug bisa dilihat dibawah ini :

AC Bus Primajasa

Tempat Bagasi dalam, Bus Primajasa

Jadwal Keberangkatan dari Ciledug


  • 05.00 – 05.40 – 06.20 – 07.00 – 07.45 – 08.30 – 09.15 – 10.00 – 10.45 – 12.10 – 12.50 – 13.30 – 14.10 – 15.00 – 15.50 – 16.40 dan 17.30

Jadwal Keberangkatan dari Bekasi

  • 05.10 – 05.50 – 06.30 – 07.10 – 07.50 – 08.40 – 09.30 – 10.20 – 12.10 – 12.50 – 13.30 – 14.10 – 14.50 – 15.40 – 16.30 – 17.20 dan 18.20

Itu dia informasi yang dapat ZalrizBlog sampaikan semoga dapat bermanfaat bagi anda yang akan pergi berangkat kerja di rantauan.


Note : Perubahan tarif dan rute bisa saja memungkinkan dapat berubah sewaktu-waktu.